![]() |
7 Rekomendasi Film Tahun 2017 Yang Wajib Ditonton |
Sebentar lagi tahun 2017 akan berganti dan banyak berbagai macam film ditahun 2017 ini, karena ditahun 2017 ini banyak suguhan film layar lebar yang sangat memuaskan. Rata-rata film yang bergenre Action yang sangat memuaskan pada tahun 2017 ini.
Nah jadi disini saya mau merekomendasikan 7 film tahun 2017 yang mungkin belum pernah kalian tonton, dijamin film-film ini seru dan memuaskan hati, berikut daftar 7 film tahun 2017.
Rekomendasi Film tahun 2017
1. Wolf Warriors 2 (2017)
![]() |
Image : flicks.co.nz |
Wolf Warriors 2 ini merupakan sekuel dari film pertamanya yang dirilis tahun 2015 lalu. Pemeran utamanya juga masih diperankan oleh Wu Jing dan juga Wu Jing bertindak sebagai sutradara dan produser pada film Wolf Warriors 2 ini.
Sinopsis:
Menceritakan tentang seorang mantan tentara yang bernama Leng Feng (Wu Jing), yang ingin mencari pemilik peluru yang sudah membunuh istrinya di Afrika. Dan muncul pasukan pemberontak Syal-Merah yang terus maju sebagaimana negaranya berjuang melawan wabah Lamanla. Setelah itu Leng Feng ingin melakukan tugas evakuasi itu sendiri, untuk menyelamatkan Dr. Chen dan 47 karyawannya. Setibanya ditujuan Leng Feng melihat Dr. Chen dengan keadaan sekarat dan hampir mati, dan Dr. Chen ingin Leng Feng membawa anaknya dan melindunginya.
Informasi :
Genre : Action, Drama, War
Sutradara : Wu Jing
Rilis : 28 Juli 2017
Negara : China
Rating : 7.1 IMDb
Durasi : 1 jam 40 menit
Pemeran :
Celina Jade
Frank Grillo
Gang Wu
Han Zhang
Wu Jing
2. War for the Planet of the Apes (2017)
![]() |
Image : imdb.com |
Matt Reeves kembali menghadirkan film terakhir dari trilogi Planet of the Apes yang terakhir. Berlatar waktu 5 tahun sejak perang yang terjadi sebelumnya, Caesar (Andy Serkis), pemimpin kera yang bijaksana akan menjadi tokoh utama dalam film ini.
Sinopsis:
Caesar (Andy Serkis) dan kaumnya terpaksa menjalani konflik mematikan dengan sekelompok manusia yang dipimpin oleh ‘Colonel’ kejam (Woody Harrelson). Setelah mengalami kekalahan dan kerugian yang tak terbayangkan, ia harus bergulat dengan naluri gelapnya dan memulai sebuah perjalanan untuk membalas dendam atas gugurnya kaum yang ia pimpin. Sepertinya perjalanan ini membuatnya harus berhadapan secara langsung dengan pemimpin para manusia, sang Colonel dengan melakukan pertempuran dahsyat antara manusia dan kera. pertempuran inilah yang akan menentukan nasib dari kedua kelompok spesies dan juga masa depan dari planet ini.
Informasi:
Tanggal rilis : 14 Juli 2017
Genre : Action, Adventure, Drama
Sutradara : Matt Reeves
Rating IMDb : 7.9/10
Durasi : 2 jam 20 menit
Pemeran :
Andy Serkis - Caesar
Toby Kebbell - Koba
Karin Konoval - Maurice
Steve Zahn - “Bad Apes”
Terry Notary - Rocket
Judy Greer - Cornelia
Max Lloyd-Jones - Blue Eyes
Aleks Paunovic - Winter
Shawn Kavanaugh - Ash
Alessandro Juliani - Spear
Ty Olsson - Red
Devyn Dalton - Cornelius
Michael Adamthwaite - Luca
Sara Canning - Lake
3. The Foreigner (2017)
![]() |
Image : imdb.com |
The Foreigner film yang sangat saya suka, karena pemerannya ialah Jackie Chan pokoknya film ini saya rekomendasikan banget.
Sinopsis:
Menceritakan tentang seorang pengusaha sederhana bernama Quan (Jackie Chan) yang tinggal di London. Kehidupan bahagianya seketika berubah setelah sebuah kejadian terorisme berbau politik merenggut nyawa sang putri semata wayangnya, Fan (Katie Leung).
Informasi:
Rilis : 13 Oktober 2017
Genre : Action, Thriller
Sutradara : Martin Campbell
Rating : 7.3 IMDb
Durasi : 1 jam 54 menit
Pemeran :
Jackie Chan
Pierce Brosnan
Michael McElhatton
Liu Tao
Katie Leung
Charlie Murphy
Orla Brady
Manolo Cardona
Ray Fearon
Rory Fleck Byrne
Simon Kunz
4. Kingsman: The Golden Circle (2017)
![]() |
Image : mbahsinopsis.id |
Kingsman: The Golden Circle merupakan film kerja sama antara Inggris dan Amerika bergenre petualangan aksi komedi yang digarap oleh Matthew Vaughn (Fantastic Four, I Am Pilgrim) selaku sutradara dalam film Kingsman franchise. Ini adalah film kedua dari film Kingsman yang menjadi sequel atau kelanjutan dari kisah para agen rahasia Inggris ini.
Sinopsis:
Menceritakan kelanjutan dari petualangan Eggsy (Taron Egerton) yang merupakan seorang agen muda dari Kingsman bersama dengan Roxy (Shopie Cookson) dan Marlin (Mark Strong) untuk pergi ke Amerika Serikat yang bertujuan untuk bergabung dengan Statesman.
Informasi:
Rilis : 12 September 2017
Genre : Action, Adventure, Comedy
Sutradara : Matthew Vaughn
Rating : 7.2 IMDb
Durasi : 2 jam 15 menit
Pemeran :
Taron Egerton
Chaning Tatum
Colin Firth
Sophie Cookson
Halle Berry
Julianne Moore
Jeff Bridges
Pedro Pascal
5. Pirates of the Caribbean: Dead Men Tell No Tales (2017)
![]() |
Image : posfilm.com |
Pirates of the Caribbean 5 (2017) merupakan film Hollywood yang sudah dikenal di seluruh dunia mengisahkan petualangan si bajak laut kapten Jack Sparrow yang diperankan oleh Johnny Depp. Sehingga untuk menonton film ini tak perlu berpikir 2-3 kali, ataupun tak perlu bertanya bagus atau tidak filmnya.
Sinopsis:
Pirates of the Caribbean 5: Dead Men Tell No Tales ceritanya kembali mengisahkan petualangan kapten Jack Sparrow, yang kali ini dala usahanya menemukan sebuah pusaka legendaris yang bisa menyelamatkan nyawanya dari musuh terbesarnya yakni kapten Salazar.
Informasi:
Rilis : 26 Mei 2017
Genre : Action, Adventure, Comedy
Sutradara : Joachim Ronning dan Espen Sandberg
Rating : 6.7 IMDb
Durasi : 2 jam 33 menit
Pemeran :
Johnny Depp
Brenton Thwaites
Javier Bardem
Kaya Scodelario
Geoffrey Rush
Orlando Bloom
Kevin McNally
David Wenham
Stephen Graham
6. Cult of Chucky (2017)
![]() |
Image : imdb.com |
Cult of Chucky atau Childs Play 7 atau Cult of Chucky 2 ini, adalah sebuah film horor, thriller terbaru 2017, asal negara Amerika Serikat.
Sinopsis:
Film ini akan menceritakan tentang boneka Chucky yang kembali meneror, dan mencari korban manusia, Nica (diperankan Fiona Dourif). Sementara itu, boneka pembunuh ini mempunyai beberapa nilai untuk menyelesaikan dengan musuh lamanya, dengan bantuan mantan istrinya. Seperti apakah teror yang akan diberikannya?.
7. The Babysitter (2017)
![]() |
Image : imdb.com |
Awalnya tampak biasa saja malah saya jadi salah fokus melihat sang Babysitter, tapi lama kelamaan filmnya jadi mengerikan, hampir sama seperti film Home Alone tapi film The Babysitter ini jauh lebih extreme.
Sinopsis:
Diceritakan Cole (diperankan Judah Lewis) jatuh cinta dengan babysitter-nya (diperankan Samara Weaving) Bee. Dia sangat hot, lucu, dan juga populer. Pada suatu malam, pada saat pembangkangan, Cole diam-diam tetap tidur menjelang waktunya untuk menemukan bahwa dia sebenarnya adalah pembunuh berdarah dingin yang bersekutu dengan Iblis.
Informasi:
Rilis : 13 Oktober 2017
Genre : Horror, Comedy
Sutradara : McG
Rating : -
Durasi : 1 jam 25 menit
Pemeran :
Bella Thorne
Hana Mae Lee
Leslie Bibb
Robbie Amell
Samara Weaving
Nah jadi itulah 7 Rekomendasi Film Tahun 2017 Yang Wajib Ditonton, sebenarnya masih banyak film-film tahun 2017 yang seru dan menarik, tapi 7 itu tadi yang bagi saya sangat seru dan menarik film indonesia yang akan tayang tahun 2017 ini kayanya juga seru-seru, jadi jangan sampai kelewatan ya.
Silahkan berkomentar yang baik dan menarik sesuai dengan isi konten.
Komentar yang tidak diperbolehkan :
1. Berbau penghinaan SARA & PXXN
2. Komentar dengan Link hidup ( akan dianggap spam )
3. Komentar tidak nyambung dengan isi postingan
EmoticonEmoticon